5 cara menghilangkan jerawat menggunakan buah dan bumbu dapur

5 cara menghilangkan jerawat menggunakan buah dan bumbu dapur,Tidak hanya remaja, bahkan orang dewasa pun dapat mempunyai jerawat. Biasanya hal ini terjadi karena adanya perubahan kadar hormon. Hal ini lebih sering terjadi pada perempuan, karena pada masa-masa tertentu terutama pada masa menstruasi dan kehamilan terjadi perubahan hormon yang cukup signifikan. Pada perempuan menstruasi, jerawat biasa muncul menjelang menstruasi. Lalu pada perempuan hamil, munculnya jerawat biasanya pada masa hamil 3 bulan pertama.
Dari sekian banyak buah-buahan serta bumbu dapur yang ada ternyata ada juga yang bisa untuk menghilangkan jerawat,apa saja buah dan bumbu dapur yang bisa digunakannya.

5 cara menghilangkan jerawat menggunakan buah dan bumbu dapur


1.lidah buaya


Lidah buaya mengandung sebuah senyawa aktif yang disebut dengan polifenol. Polifenol sendiri berguna sebagai anti-bakteri. Senyawa ini dapat membantu menghilangkan jerawat. Caranya adalah dengan iris lidah buaya hingga tinggal dagingnya. Haluskan dengan sendok hingga membentuk gel. Lalu oleskan pada wajah. Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hangat. Jika dilakukan secara rutin, jerawat pun akan berangsur hilang.

2.pepaya


Enzim papain yang terdapat pada pepaya dapat membantu mengikis sel kulit mati dan aktioksidannya dapat mencerahkan kulit wajah, mengatasi kulit kemerahan akibat jerawat, dan mengurangi peradangan pada kulit. Bersihkan pepaya dan potong dadu, Haluskan pepaya hingga menjadi bubur. Anda bisa menambahkan 1 sdm madu atau lemon. Oleskan pada wajah lalu diamkan selama 20 menit. Bilas dengan air hangat.

3.mentimun


Mentimun mengandung air yang tinggi serta vitamin A,B, dan C. Terdapat pula mineral yaitu magnesium, kalium, mangan, dan silika. Mentimun juga memiliki sifat diuretik, efek pendingin, dan pembersih bagi wajah. Oleh karena itu mentimun sangat manjur sekali untuk membasmi jerawat membandel.


4.bawang putih


Bawang putih tidak hanya bermanfaat sebagai bumbu dapur saja, tetapi juga dapat membantu menghilangkan peradangan pada kulit karena bawang putih yang merupakan anti virus, anti jamur, anti oksidan, dan antiseptik sehingga kesehatan kulit akan terus terjaga. Selain itu bawang putih mengandung zat sulfur yang ampuh dalam proses pembasmian jerawat membandel.

Cukup siapkan 1 siung bawang. Anda bisa mengaplikasikannya dengan dua cara. Cara pertama adalah dengan membaginya menjadi dua lalu gosokkan pada jerawat. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat. Atau dengan menghaluskannya lalu diaplikasikan pada wajah yang bersih. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

5.tomat


Tomat kaya akan kandungan vitamin A dan C sehingga baik dan ampuh untuk membasmi jerawat yang membandel. Terdapat dua cara menggunakan tomat sebagai masker. Cara pertama adalah dengan mengiris tipis-tipis tomat lalu tutupi wajah dengan irisan tomat. Cara kedua adalah dengan memblender 1 buah tomat lalu aplikasikan pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

itulah beberapa jenis buah dan bumbu dapur yang bisa anda coba untuk menghilangkan jerawat.

Comments

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG SAYA YANG SEDERHANA INI